Pengaruh Subtitusi Tepung Ketan Dan Tepung Labu Kuning (Curcubita Moschata) Dalam Pembuatan Dodol

Authors

  • R. Firdaus Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Jambi, Kampus Pondok Meja Jambi
  • Indriyani Indriyani Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Jambi, Kampus Pondok Meja Jambi
  • Ulyarti Ulyarti Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Jambi, Kampus Pondok Meja Jambi

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh subtitusi tepung ketan dan tepung labu kuning terhadap sifat fisik, dan organoleptik dodol dan untuk mendapatkan subtitusi terbaik tepung ketan dan tepung labu kuning pada pembuatan dodol. Penelititan ini menggunakan rancangan acak lengkap dengan taraf perlakuan perbandingan tepung ketan dan tepung labu kuning (40:60, 30:70, 20:80, 10:90 dan 0:100) dan 4 kali ulangan. 1.           Substitusi tepung ketan dan tepung kuning berpengaruh nyata terhadap kekenyalan, organoleptik rasa, organoleptik tekstur dan warna dodol, tetapi tidak berbeda nyata terhadap kadar air dan penerimaan keseluruhan dan subtitusi terbaik tepung ketan dan tepung labu kuning pada pembuatan dodol adalah pada substitusi tepung ketan dan tepung labu kuning 40%:60% dengan kadar air 16,608%, kekenyalan 3,75, rasa 2,70 (tidak khas labu kuning), tekstur 3,55 (agak kenyal), warna 3,95 (agak suka) dan penerimaan keseluruhan 4,0 (suka).

Downloads

Published

2019-11-01

How to Cite

Firdaus, R., Indriyani, I., & Ulyarti, U. (2019). Pengaruh Subtitusi Tepung Ketan Dan Tepung Labu Kuning (Curcubita Moschata) Dalam Pembuatan Dodol . Seminar Nasional Pembangunan Pertanian Berkelanjutan Berbasis Sumber Daya Lokal, 418–431. Retrieved from https://conference.unja.ac.id/SemnasSDL/article/view/50

Most read articles by the same author(s)